Detail Cantuman

No image available for this title

Text

Keberakaran dalam Sang Sabda Menurut Kisah Emaus (Luk. 24:13-35) dan Relevansinya bagi Proses Formasi di Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero.


4034236201TESIS 0550PERPUSTAKAAN KAMPUS 1Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tidak Dipinjamkan
Kajian ini bertujuan untuk (1) mendalami dan menjelaskan keberakaran dalam Sang Sabda menurut kisah Emaus, berdasarkan tafsiran eksegetis atas teks Luk. 24:13-35 tentang penampakan diri Yesus kepada dua murid-Nya di jalan ke Emaus (2) mengetahui dan mendeskripsikan formasi atau upaya pengembangan keberakaran dalam Sang Sabda di Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero (3) menemukan dan menjelaskan relevansi keberakaran dalam Sang Sabda menurut kisah Emaus bagi proses formasi di Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero. Metode yang digunakan Penulis adalah metode studi kepustakaan. Penulis menggunakan berbagai literatur untuk menafsir teks Luk. 24:13-35 dan menggunakan berbagai literatur dan terutama dokumen seminari untuk mengetahui dan menjelaskan formasi atau upaya pengembangan keberakaran dalam Sang Sabda di Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero. Berdasarkan tafsiran eksegetis dan studi dokumen tersebut, Penulis menunjukkan dan mendeskripsikan relevansi keberakaran dalam Sang Sabda menurut kisah Emaus (Luk. 24:13-35) bagi proses formasi di Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero. Berdasarkan hasil kajian dan analisis yang mendalam, Penulis menyimpulkan lima hal pokok berikut. Pertama, Yesus Kristus, Sang Sabda yang menjelma menjadi manusia adalah pusat dan sumber hidup umat beriman. Oleh karena itu, setiap pengikut Kristus dipanggil untuk hidup bersatu dengan Yesus dan tinggal di dalam kasih-Nya. Kedua, panggilan untuk sungguh berakar dalam Sang Sabda juga merupakan panggilan dan tugas seumur hidup bagi setiap anggota Serikat Sabda Allah. Sesuai namanya, Serikat Sabda Allah (Societas Verbi Divini/SVD) yang didirikan oleh Santo Arnoldus Janssen pada 8 September 1875 didedikasikan bagi Sabda Allah dan perutusan-Nya. Ketiga, pembaharuan komitmen dan spirit untuk semakin berakar dalam Sang Sabda mesti terus diperjuangkan oleh setiap anggota dan komunitas SVD, sebagaimana ditegaskan dalam Kapitel Jenderal SVD ke-18 pada tahun 2018 yang bertema “Kasih Kristus Menguasai Kita (2 Kor. 5:14): Berakar dalam Sang Sabda dan Berkomitmen untuk Misi-Nya”. Pembaharuan tersebut mesti dilakukan dalam terang Sabda Allah dan spiritualitas Generasi Pendiri. Keempat, Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero merupakan salah satu komunitas formasi calon imam dalam Serikat Sabda Allah. Upaya untuk terus menemukan cara-cara kreatif dan inovatif dalam terang Sabda Allah agar semakin berakar dalam Sang Sabda mesti terus digalakkan juga di komunitas formasi Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero. Kelima, kisah Emaus dalam Luk. 24:13-35 dapat menjadi inspirasi dan pedoman bagi komunitas formasi Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero, dan terutama bagi para formandi untuk meningkatkan keberakaran dalam Sang Sabda.
Judul Seri -
No. Panggil TESIS 0550
Penerbit IFTK Ledalero : Ledalero - Maumere.,
Deskripsi Fisik xiv + 135 hlm.; 30,5 cm.
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN -
Klasifikasi 0550
Tipe Isi -
Tipe Media -
Tipe Pembawa -
Edisi -
Subyek Alkitab
Agama
Kongregasi dan Orde-orde keagamaan
Info Detil Spesifik -
Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain