Detail Cantuman

No image available for this title

Text

Solidaritas Orang Samaria dalam Injil Lukas 10:25-37 dan Relevansinya bagi Karya Pastoral untuk Para Disabilitas Mental dan ODGJ di Panti Rehabilitasi Santa Dymphna, Wairklau, Maumere


4030890201TESIS 0505PERPUSTAKAAN KAMPUS 1Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tidak Dipinjamkan
Penulisan tesis ini memliki dua tujuan yakni tujuan umum dan tujuan khusus. Dalam tujuan umum, termuat beberapa poin yakni, pertama memperdalam tentang solidaritas Orang Samaria yang murah hati menurut Injil Lukas serta relevansinya bagi karya pastoral untuk para disabilitas mental dan sakit jiwa di panti rehabilitasi Santa Dymphna, Wairklau, Maumere. Kedua, mengenal panti rehabilitasi Santa Dymphna. Ketiga, memahami model karya pastoral pendampingan yang dilakukan oleh panti Santa Dymphna sebagai komunitas rehablitasi untuk para disablitas mental dan sakit jiwa. Keempat, menemukan relevansi solidaritas orang Samaria yang murah hati bagi karya pastoral pendampingan untuk para disablitas mental dan sakit jiwa di panti rehabilitasi. Metode yang digunakan dalam proses penyelesaian tulisan ini adalah studi kepustakaan dengan mempelajari masalah-masalah melalui literatur-literatur maupun sumber data yang berkaitan dengan tema tersebut. Literatur yang digunakan oleh penulis dalam proses penyelesaian tulisan ini adalah Kitab Suci sebagai sumber utama, kamus, dokumen-dokumen Gereja, buku-buku, Jurnal Ilmiah, majalah yang berkaitan dengan tulisan ini dan juga sumber dari internet yang dianggap sesuai dan cocok dengan tulisan ini. Penulis juga mengumpulkan data dengan teknik obsevasi, wawancara, dan dokumentasi. Sasaran penulisan ini adalah relevansi karya pastoral para agen pastoral yaitu para pendamping, pengasuh, dan pembina yang berkarya di panti Santa Dymphna. Berangkat dari pengalaman pendampingan sebagai bentuk dari karya pastoral Gereja yang menangani para pasien disabilitas mental dan sakit jiwa, maka penulis mengangkatnya dalam karya tulis ini dengan melihat makna solidaritas orang Samaria yang murah hati dalam terang Injil Lukas 10:25-37. Solidaritas Orang Samaria yang murah hati dalam Injil Lukas 10:25-37, memberikan sebuah pesan kepada semua orang bahwa tindakan solidaritas tidak terbatas pada golongan, suku atau ras tertentu saja akan tetapi lebih dari pada itu melewati semua sekat penghalang ini.
Judul Seri -
No. Panggil TESIS 0505
Penerbit : Ledalero-Maumere.,
Deskripsi Fisik xvii + 175 hlm.; 18 cm x 29 cm.
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN -
Klasifikasi 0505
Tipe Isi -
Tipe Media -
Tipe Pembawa -
Edisi -
Subyek Orang Samaria
Solidaritas
Disabilitas Mental
Info Detil Spesifik -
Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain